4 Kegunaan Triplek Palem Dalam Bangunan dan Furnitur

triplek palem

Apakah Anda pernah mendengar istilah triplek palem? Triplek sendiri adalah salah satu bahan bangunan yang biasanya berbentuk tipis dan lebar. Secara umum, triplek ini memiliki fungsi hampir sama dengan material kayu yang tebal. Misalnya, digunakan sebagai perlengkapan bangunan atau furniture.

Akan tetapi, yang menarik dari triplek ini adalah kekuatan dan fleksibilitasnya. Ya, walaupun dimensi triplek cukup tipis tetapi ternyata material ini sangat kuat, tidak mudah hancur, serta rusak. Selain itu, triplek fleksibel untuk dipotong dan dibentuk sesuai kebutuhan.

Rahasia kekuatan dan fleksibilitas triplek tidak terlepas dari bahan pembuatnya. Salah satu bahan yang biasa digunakan untuk membuat triplek adalah kayu palem tadi. Setelah diolah sedemikian rupa, kayu tersebut dicetak dan dibentuk menjadi lapisan-lapisan super tipis. Kemudian, lapisan-lapisan tersebut disusun menjadi penampang triplek.

Nah, apa saja kegunaan dari triplek palem? Berikut ini diantaranya.

Sebagai Bahan Plafon Rumah

Salah satu fungsi triplek yang paling umum ditemui adalah sebagai bahan plafon rumah. Plafon atau eternit rumah adalah pelapis interior bagian atas sehingga atap atau genteng rumah Anda tidak terlihat.

Penggunaan triplek palem sebagai bahan dasar plafon cenderung membuat plafon Anda terlihat lebih rapi. Jika ingin nampak lebih estetik, Anda bisa melapisinya lagi dengan cat atau gypsum. Namun jika tidak, sebenarnya sudah cukup karena triplek sendiri memberi kesan sederhana namun clean dan menarik.

Sebagai Bahan Lantai Rumah

Merasa bosan dengan lantai rumah yang terbuat dari keramik atau marmer? Anda bisa mencoba ide yang satu ini, menggunakan triplek sebagai bahan dasar lantai. Triplek yang digunakan biasanya sudah dibentuk menjadi tile atau lempengan kecil sehingga tampak estetik untuk rumah Anda.

Dibandingkan dengan lantai keramik, lantai triplek cenderung memberikan rasa lebih hangat. Sangat cocok bagi Anda yang tinggal di daerah sejak seperti area pegunungan.

Sebagai Pelapis Dinding Rumah

Salah satu alternatif untuk cat tembok dan wallpaper dinding adalah triplek palem. Triplek bisa digunakan sebagai pelapis sekaligus hiasan untuk dinding rumah Anda. Tentu saja, untuk hasil terbaik, triplek jangan dibiarkan polos begitu saja. Anda bisa mengecat ulang atau memberikan lapisan varnish agar terlihat lebih berkilau dan menarik.

Sebagai Bahan Furniture Rumah

Apakah Anda membutuhkan furnitur Rumah yang berukuran kecil, tipis, tetapi tetap kuat? Triplek bisa menjadi bahan utamanya. Triplek memang memiliki berbagai karakteristik menarik di atas dimana strukturnya bisa sangat kuat walaupun dimensinya tipis.

Beberapa macam furnitur yang bisa dibuat dari triplek adalah lemari, rak, bahkan meja yang berukuran kecil. Furnitur dengan bahan dasar kayu juga sering ditambah dengan triplek di beberapa bagiannya. Misalnya, pada lemari, rak-rak serta lainnya terbuat dari triplek palem.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *